AAP Hadirkan Solusi Pendanaan untuk Nelayan Bone

Aap Hadirkan Solusi Pendanaan Untuk Nelayan Bone
Dr. H. Andi Akmal Pasluddin, SP, MM, Anggota Komisi IV DPR-RI, bersama dengan Direktorat Jenderal Perikanan Tangkap-Kementerian Kelautan dan Perikanan (DJPT-KKP), menggelar sosialisasi pendanaan usaha nelayan di Kelurahan Bajoe
Sosmed-Whatsapp-Green
Zonanusantara.com Hadir di WhatsApp Channel
Follow

BONE–Minggu, 30 Juni 2024, menjadi hari bersejarah bagi para nelayan di Kabupaten Bone. Dr. H. Andi Akmal Pasluddin, SP, MM, Anggota Komisi IV DPR-RI, bersama dengan Direktorat Jenderal Perikanan Tangkap-Kementerian Kelautan dan Perikanan (DJPT-KKP), menggelar sosialisasi pendanaan usaha nelayan di Kelurahan Bajoe, Kecamatan Tanete Riattang Timur.

Acara ini turut dihadiri oleh perwakilan Dinas Perikanan Kabupaten Bone, Ibu A. Amrah, S. Pi, M. Si, serta Bapak Aria Citra Kusumah dari DJPT. Dalam sambutannya, AAP sapaan dari Andi Akmal Pasluddin menyampaikan pentingnya program ini sebagai fasilitas pendanaan usaha nelayan, yang merupakan inisiatif DJPT-KKP dan Komisi IV DPR-RI. Program ini bertujuan memberikan bantuan pendanaan kepada para nelayan yang ingin memulai atau mengembangkan usaha perikanan tangkap mereka.

Andi Akmal menekankan bahwa fasilitas pendanaan ini bertujuan untuk memperkuat sektor perikanan di Kabupaten Bone. Dengan putaran uang usaha yang maksimal diharapkan mampu menyerap tenaga kerja dalam jumlah besar di daerah ini. “Bagaimana sektor perikanan Kabupaten Bone bisa kuat dan bagaimana putaran uang usaha bisa maksimal di Bone, sehingga bisa menyerap tenaga kerja maksimal di Bone,” ujar Andi Akmal.

Baca Juga :  Solidaritas Pemuda GMIT Petra Inspirasi Bantuan untuk Korban Letusan Gunung Lewotobi

Dengan adanya fasilitas ini, diharapkan para nelayan dapat memperoleh modal yang cukup untuk meningkatkan produksi dan kualitas hasil tangkapan mereka. Program ini adalah bagian dari upaya pemerintah dalam mendukung dan meningkatkan sektor perikanan tangkap di Indonesia. Tujuan akhirnya adalah meningkatkan kesejahteraan nelayan, mendukung pertumbuhan ekonomi di sektor perikanan, serta menjaga sumber daya laut yang lestari.

Dalam paparannya, Andi Akmal menambahkan bahwa dengan adanya program pendanaan usaha nelayan ini, diharapkan kesejahteraan nelayan dapat meningkat, sektor perikanan menjadi lebih kuat, akses pasar lebih luas, dan pemberdayaan nelayan lebih optimal. Semua harapan ini diharapkan dapat tercapai melalui program pendanaan usaha nelayan yang telah dirancang dengan matang.

Baca Juga :  Ribuan Napi di Malang Dapat Remisi 16 Napi Langsung Bebas

“Kami berharap, dengan adanya program ini, para nelayan dapat memiliki kehidupan yang lebih baik dan dapat berkontribusi positif terhadap pembangunan ekonomi Indonesia,” tambah Andi Akmal.

Sosialisasi ini menjadi langkah awal yang penting bagi para nelayan di Kabupaten Bone untuk memanfaatkan fasilitas pendanaan yang tersedia. Dengan dukungan dari pemerintah dan kerjasama berbagai pihak, sektor perikanan di Kabupaten Bone diharapkan dapat tumbuh dan berkembang, membawa kesejahteraan bagi masyarakat nelayan serta kontribusi positif bagi ekonomi nasional. (*)

Ikuti Zonanusantara.com untuk mendapatkan informasi terkini.
Klik WhatsApp Channel & Google News

Related posts