Deputi Kemenko Polhukam Sambangi PLBN Napan, Cek Hasil Pembangunan dan Kesiapan Operasional Sebelum Diresmikan Presiden

Deputi Kemenko Polhukam Sambangi Plbn Napan, Cek Hasil Pembangunan Dan Kesiapan Operasional Sebelum Diresmikan Presiden
DPRD BONE
Sosmed-Whatsapp-Green
Zonanusantara.com Hadir di WhatsApp Channel
Follow

KEFAMENANU,- Deputi Bidang Koordinasi Pertahanan Negara, Kementerian Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Kemenko Polhukam), Laksamana Muda (Laksda) TNI Kisdiyanto, M.Tr.Ops sambangi Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Napan dalam rangka kunjungan kerja, Kamis (25/4/2024).

Laksda Kisdiyanto didampingi Asisten Deputi Koordinasi Wilayah Perbatasan dan Tata Ruang Pertahanan, Laksma Toto Gumulyo dan Asisten Deputi (Asdep) Pengelolaan Lintas Batas Negara (Tasbara), Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) Budi Setyono.

Laksda Kisdiyanto menyampaikan, maksud kunjungan kerja adalah untuk memonitor kondisi terkini PLBN Napan sebelum diresmikan oleh Presiden.

Dalam kunjungan kerja itu, Laksda Kisdiyanto bersama rombongan melakukan pengecekan persiapan pertahanan dan keamanan, sebagai upaya menguatkan fungsi dan peran PLBN, maka dukungan dari aspek pertahanan dan keamanan yang dijalankan oleh Tentara Nasional Indonesia menjadi penting untuk menciptakan kelancaran arus pelintasan PLBN yang aman dan nyaman.

“Kunjungan kerja ini untuk melakukan cek terhadap hasil pembangunan fisik dan kesiapan operasional PLBN Napan,” ungkap Laksda Kisdiyanto.

Baca Juga :  Pangdam IX/Udayana Kunker ke Mako Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY

Asdep Pengelolaan Tasbara, BNPP, Budi Setyono menjelaskan, PLBN hadir sebagai perwujudan dari Perbatasan sebagai Baranda dan Halaman Depan NKRI dan menjadi bagian penting dalam melancarkan arus orang dan barang antar negara yang bertetangga.

“Perlu ada keseimbangan antara aspek trade fasilitation dan aspek security. Kehadiran Satuan Tugas yang secara operasional di tugaskan di kawasan sekitar PLBN, sangat berperan untuk memback up tugas-tugas pelayanan lintas batas negara yang dijalankan CIQ di Napan, sehingga tercipta kelancaran dan keamanan kawasan,” ujar Budi.

Sementara itu, Pelaksana tugas (Plt) Kepala PLBN Napan, Maria Fatima Rika, menjelaskan rombongan Kedeputian Kemenko Polhukam pada saat kunjungan kerja juga mengadakan pertemuan dengan jajaran Custom, Immigration, Quarantine, Security (CIQS) dan Pemerintah Daerah Kabupaten Timor Tengah Utara yang dilaksanakan di Aula Wisma Indonesia PLBN Napan.

Baca Juga :  Temukan Kiblat, Temukan Kekhusyuan, KUA Ulaweng Ambil Bagian dalam Hari Sejuta Kiblat

Rika, sapaan akrab Maria Fatima Rika menyampaikan, hal yang dibahas dalam pertemuan ini yaitu mengenai hasil pembangunan fisik dan kesiapan operasional PLBN yang mendapat titik terang, di mana Kementrian PUPR telah menyelesaikan pembangunan dalam 2 tahap dan seluruh bangunan telah dalam kondisi siap pakai dan petugas CIQ telah menyatakan kesiapan pelayanan lintas batas melalui PLBN Napan.

“Pemda Kabupaten Timor Tengah Utara dan masyarakat pun berharap agar Presiden berkenan meresmikan PLBN Napan secara langsung,” tukasnya.

Hadir pada pertemuan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten TTU, Wakapolres TTU, Kasdim 1618/TTU, Pimpinan OPD Kabupaten TTU, para Administrator PLBN Wini, Motaain dan Motamasin, Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Atambua, Kepala Bea Cukai Atambua, Koordinator Karantina Kesehatan PLBN Napan serta Koordinator Karantina Ikan, Hewan dan Tumbuhan PLBN Napan.

Ikuti Zonanusantara.com untuk mendapatkan informasi terkini.
Klik WhatsApp Channel & Google News
Dprd Bone

Related posts