Dishub Malang Siasati Kemacetan Lalulintas Saat Musim Lebaran

Dishub Malang Siasati Kemacetan Lalulintas Saat Musim Lebaran
Sosmed-Whatsapp-Green
Zonanusantara.com Hadir di WhatsApp Channel
Follow

 

MALANG- Dinas Perhubungan Kabupaten Jawa Timur melakukan antisipasi menghadapi musim lebaran tahun ini. Untuk mengurai titik rawan kemacetan dinas terkait menyiasatinya saat mudik lebaran tahun ini.

Kepala Dishub Kabupaten Malang, Bambang Istiawan mengatakan, pihaknya dibantu Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Malang melakukan studi lapangan merujuk pada pengalaman musim lebaran sebelumnya.

“Belajar dari pengalaman libur Lebaran tahun sebelumnya, maka Dishub dan Satlantas melakukan studi lapangan dengan mendatangi jalan-jalan yang potensi terjadi kepadatan kendaraan bermotor,” ucapnya, Selasa (4/4).

Menurut Bambang, studi lapangan tersebut dilakukan untuk menentukan strategi pengaturan lalulintas saat libur Lebaran. Hal ini kata dia pada tahun sebelumnya banyak titik jalan di wilayah Kabupaten Malang yang terjadi kepadatan kendaraan arus lalulintas.

“Kalau tahun kemarin itu ada banyak titik yang mengalami kepadatan, terutama di pintu masuk wilayah Kabupaten Malang, baik di wilayah Lawang, Kasembon, Sumberpucung dan Ampelgading,” jelasnya.

Baca Juga :  Majelis Taklim Cenrana Doakan BerAmal Menang di Pilkada Bone

Untuk mengantisipasi kemacetan lalulintas di saat lebaran, ada beberapa strategi yang akan diterapkan adalah mengatur lalulintas di wilayah Karangploso. Area ini tingkat kepadatan kendaraan terjadi tidak hanya pada libur Lebaran saja, melainkan pada saat weekend atau akhir pekan banyak dipadati kendaraan yang akan menuju Kota Batu.

“Kami terus melakukan evaluasi agar nantinya kemacetan kendaraan saat libur Lebaran bisa terurai, minimal kendaraan bisa tetap jalan, kita juga siapkan beberapa jalur alternatif untuk masyarakat yang akan menunju Kota Wisata Batu, karena ada beberapa persimpangan jalan, itu yang menyebabkan kemacetan,” terangnya.

Selain jalur Karangploso, lanjut Bambang, jalur di wilayah Bantur yang menuju tempat wisata pantai juga kerap terjadi kemacetan setiap libur Lebaran. Untuk itu, Dishub Kabupaten Malang melakukan koordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga (DPUBM) Kabupaten Malang, karena selain volume kendaraan meningkat, juga masih ada jalan yang mengalami kerusakan.

“Kalau jalan di Bantur itu memang acap kali terjadi penumpukan kendaraan, apalagi di jalan itu saat ini dalam kondisi rusak, itu juga yang menjadi faktor kemacetan kendaraan,” bebernya.

Baca Juga :  Sekcam Mare Pertanyakan Pembagian THR

“Untuk mengantisipasi itu, kami terus mencari solusi agar masyarakat dalam merayakan Lebaran nyaman dalam berkendara hingga menuju tempat yang dituju,” tambahnya.

Selain itu, Bambang menegaskan, untuk menjaga keamanan saat Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah, Dishub terus melakukan koordinasi dengan Satlantas Polres Malang, untuk membuat skema anggota yang akan diterjunkan dalam pengamanan jalur titik-titik yang rawan terjadi kemacetan.

“Selain menerjunkan anggota, kami juga dirikan pos pengamanan dan pelayanan yang ditempatkan dibeberapa titik seperti yang sudah dilakukan pada tahun sebelumnya. Diharapkan kemacetan di libur Lebaran nanti bisa teratasi, masyarakat yang melakukan mudik Lebaran dan merayakan Hari Raya Idul Fitri bisa nyaman, aman dan lancar,” tukasnya.

Ikuti Zonanusantara.com untuk mendapatkan informasi terkini.
Klik WhatsApp Channel & Google News

Related posts