El Syifa, Sastra Membawanya ke Ruang Guru

Screenshot 2023 04 05 09 10 14 48 e307a3f9df9f380ebaf106e1dc980bb6 2 - Zonanusantara.com
El

Gantungkanlah cita-citamu di atas langit. Kalau pun toh jatuh, engkau akan jatuh di antara bintang-bintang. 

Orang bilang, masa muda adalah masa paling indah. Masa yang punya banyak cerita. Ia berselancar di atas cakrawala. Meletakkan impian di antara bintang-bintang.

Read More

Habiskanlah waktumu untuk menjelajah dunia dan berkarya. Ingat, kamu menjalani masa muda ini satu kali saja.

Kata bijak ini mendorong anak-anak muda untuk mengembangkan sayap, berkreasi, mengeksplore kemampuan yang dimiliki. Mengisi waktu dengan kegiatan produktif yang mendukung terwujudnya impian, adalah salah satu upaya.

Seperti halnya gadis belia ini. El, panggilan cutenya. Di usianya yang relatif muda, ia mampu mengasah diri di bidang sastra.

Baca Juga :  Bertanya Pada Cinta

Pemilik nama lengkap El Syifa Thea Salsabila, saat ini menempuh pendidikan di Universitas Negeri Malang (UM) semester 4. Sastra Indonesia menjadi pilihannya, karena ia suka membaca buku sastra. Salah satunya adalah karya Tere Liye.

Tokoh favoritnya itu menginspirasi untuk menulis, terutama puisi dan cerpen. Didukung fasilitas yang disediakan kampus, ia merilis buku antologi puisi, berjudul Karsa Renjana.

Penggemar lagu Bulletproof ini, mangisahkan kecintaannya pada buku sejak sekolah dasar.

“Saya suka membaca dan menulis sejak masih SD.” katanya

Sebagai remaja, El suka jalan-jalan dan bermain dengan teman-teman seusianya. Namun ia tak ingin membuang waktu begitu saja.

Di sela kegiatan kuliah dan aktivitas di Unit Kegiatan Mahasiswa Penulis (UKMP), El mendewasakan dirinya dengan menjadi mentor les privat.

Baca Juga :  Hidup

Walaupun kadang lelah, ia tetap bersemangat. Ia tekun mengasah kemampuan, agar trampil menjadi guru dan penulis, sesuai cita-citanya.

Mengatur waktu, menjadi salah satu kunci bagi El. Dan dukungan keluarga, kampus serta teman-teman tentu menjadi spirit setiap langkahnya.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *