Karangan Bunga Ketua DPD RI di Pelataran Majid Agung Bone

IMG 20220320 WA0014 3 - Zonanusantara.com
Foto Jose

 

BONE- Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti mengirim karangan bunga untuk pernikahan
Hj. Andi Nurul Azisah Abbas, S.Ked, PNS Rutan kelas satu Makassar, dengan, Asdar Yusup S.TrT. Karangan bunga dari orang nomor satu di DPD RI tersebut dipajang dengan rapih di pelataran Masjid Agung, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan.

Read More
IMG 20220320 WA0014 3 - Zonanusantara.com
Foto Jose

Karangan bunga dari mantan Ketua PSSI ini dipasang tak jauh dari Ketua DPR RI Puan Maharani. Tampak karangan bunga lain juga dari Wakil Ketua Komisi V, Ridwan Mbae, Ketua Relawan Joko Widodo, Joko Dharyanto (pak De), Anggota Komisi III, Dapil asal Sulawesi Selatan, Andi Rio Padjalangi, serta deretan nama pejabat beken lainnya.

Mempelai perempuan Hj. Andi Nurul Azisah Abbas, S.Ked, adalah anak dari Dr Andi Abbas SH MSI dan Hj.Nuraliah Ramly, S.Pdi., MM. Diketahui Dr Andi Abbas selain pejabat di Kementerian Perhubungan RI, (Kepada Syahbandar) di Kwandang Provinsi Gorontalo, juga dikenal sebagai salah satu tokoh kharismatik di bumi Arung Palakka itu.

Baca Juga :  Tokoh Pemuda Sulsel Kecam Bom Gereja

Di temui di rumahnya di Palakka, Andi Abbas, tak mampu membendung perasaan bahagianya mendapat karangan bunga dari ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti.

“Jujur saya merasa bahagia. Ada karangan bunga dari bapak LaNyalla, dan pejabat lain termasuk Bu Mega dan mba Puan Maharani,”ucap Andi Abbas, Minggu (20/3).

Ratusan karangan bunga dari elit politik republik ini dipajang rapi di pelataran Masjid Agung tempat berlangsungnya acara resepsi pernikahan kedua mempelai dan tamu undangan lainnya.

Seorang warga setempat Reza mengatakan ia ditugasi untuk merapihkan posisi karangan bunga tersebut. Tidak saja itu, alumnus HMI ini ditugasi untuk menjaganya agar tidak rusak.

“Setiap saat saya selalu awasi,”tukasnya singkat.

Baca Juga :  Perumda Tugu Tirta Sediakan Laboratorium Untuk Uji Kwalitas Air

Pantauan di acara lokasi, kendati acaranya baru akan dilangsungkan pada Senin, (21/3) namun hingga kini para tamu undangan lainnya sudah memenuhi dua rumah milik orang tua pengantin perempuan.

Rumah tersebut berhadapan dengan Masjid Maskhadul Khair, tempat dilangsungkannya akad nikah kedua mempelai. Masjid dengan asesoris mewah itu, kini menjadi tempat wisata relegi bagi warga sekitar. Menariknya masjid itu dibangun oleh orang tua mempelai perempuan, Dr Andi Abbas SH MSI.

Kabar terkini, karangan bunga dari Presiden Joko Widodo, sementara proses penyelesaian. Karangan bunga tersebut dibikin dengan hati hati dan segera dipasang di antara deret karangan bunga lainnya.

Diketahui, mantan Gubernur DKI ini juga pernah menghadiri pernikahan anak mantan sopirnya. Bahkan untuk bisa hadir, Joko Widodo rela menyusuri gang sempit sejauh 200 meter dari jalan poros.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *