MAKASSAR–Komandan Batalyon (Danyon) C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel, Kompol Nur Ichsan, S.Sos., M.Si., resmi menyandang pangkat setingkat lebih tinggi dari Kompol menjadi AKBP. Kenaikan pangkat ini diumumkan dalam Upacara Kenaikan Pangkat yang digelar di Mapolda Sulsel dengan Inspektur Upacara Kapolda Sulsel pada Selasa, 2 Juli 2024.
Wajah berseri terpancar jelas dari AKBP Nur Ichsan seusai mengikuti upacara yang penuh khidmat tersebut. Setelah upacara selesai, AKBP Nur Ichsan menerima ucapan selamat dari berbagai pihak, termasuk Kapolda, Wakapolda, Pejabat Utama Polda, personel Polda yang hadir, serta keluarga tercinta yang turut menyaksikan momen bersejarah ini.
“Alhamdulillah, syukur kepada Allah SWT atas nikmat dan rezeki yang telah Allah berikan, bisa merasakan kenaikan pangkat ini,” ucap AKBP Nur Ichsan dengan penuh rasa syukur. “Terima kasih kepada pimpinan Polri, khususnya Kapolda dan Dansat Brimob Polda Sulsel, atas amanah dan kepercayaan yang diberikan kepada saya sehingga bisa diberikan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi menjadi AKBP.”
Kenaikan pangkat ini, menurut AKBP Nur Ichsan, tentunya membawa tanggung jawab yang lebih besar. “Mohon doanya, semoga saya terus amanah dalam menjalankan tugas,” tambahnya dengan penuh harap.
Tidak lupa, AKBP Nur Ichsan juga menyampaikan terima kasih kepada keluarga, sahabat, teman, dan kerabat yang sudah mengirimkan ucapan selamat dan doa kepadanya. “Dukungan dari orang-orang terdekat selalu menjadi semangat bagi saya dalam menjalankan tugas,” ujarnya.
Dengan kenaikan pangkat ini, diharapkan AKBP Nur Ichsan akan semakin bersemangat dalam mengemban amanah dan tanggung jawab baru untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Sulawesi Selatan. (*)