BONE–Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bone, H. A. Akbar, S.Pd., M.Pd., melakukan tindakan mendadak dengan mengecek ratusan handphone (HP) milik anggotanya. Langkah ini diambil sebagai antisipasi praktik judi online di kalangan anggota Satpol PP.
Pemeriksaan dilakukan usai pelaksanaan apel pagi pada Rabu, 19 Juni 2024. Kasatpol PP bersama para pejabat utama Satpol PP langsung meminta para peserta apel untuk mengeluarkan HP mereka masing-masing. Semua HP dikumpulkan dan diperiksa seluruh aplikasinya. Hasilnya, tidak ditemukan aplikasi judi online di dalam HP anggota yang diperiksa.
“Pemeriksaan ini merupakan tindak lanjut dari tim satgas yang dibentuk oleh Bapak Presiden Jokowi, di bawah koordinasi langsung Menkopolhukam serta instansi terkait seperti Kapolri, Kapolda, dan Kapolres,” ujar H. A. Akbar. Ia menambahkan bahwa pemeriksaan ini juga didorong oleh kasus viral seorang oknum polwan yang membakar suaminya karena kecanduan judi online.
Langkah ini diambil untuk memastikan pemberantasan judi online dan narkoba tidak hanya menyasar masyarakat, tetapi juga dilakukan secara internal terhadap anggota Satpol PP sendiri. “Sebelum menindak masyarakat, kita mulai dari internal. Pemeriksaan ini untuk menjaga integritas dan kredibilitas Satpol PP Bone,” tegas H. A. Akbar.
Pemeriksaan HP anggota akan terus dilakukan secara rutin untuk menghindari pelanggaran di kalangan anggota Satpol PP Kabupaten Bone. Hal ini diharapkan menjadi contoh dan bukti komitmen Satpol PP dalam memberantas judi online dan narkoba.
“Langkah tegas ini diharapkan dapat memberikan efek jera kepada anggota dan mengingatkan pentingnya mematuhi hukum serta menjaga etika sebagai aparat,” tambah H. A. Akbar.
Satpol PP Bone berkomitmen untuk terus menjaga kepercayaan masyarakat dengan melakukan pengawasan ketat terhadap setiap anggotanya. Dengan tindakan ini, diharapkan Satpol PP Bone dapat terus menjadi institusi yang dipercaya dalam menjaga ketertiban dan keamanan di Kabupaten Bone. (*)