Merah Putih Berkibar di Batas Negara

Merah Putih Berkibar Di Batas Negara
Foto istimewa
Sosmed-Whatsapp-Green
Zonanusantara.com Hadir di WhatsApp Channel
Follow

KEFAMENANU,- Pengibaran bendera Merah Putih, serentak di seluruh negeri adalah ritual kenegaraan yang wajib dilaksanakan setiap bulan Agustus menjelang peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Indonesia, pada 17 Agustus 1945.

Tahun ini Indonesia genap 78 tahun. Di pelosok tanah air marak dengan bendera merah putih, berbagai ukuran. Di Perbatasan Negera Indonesia dan Timor Leste, tepatnya di Desa Napan, Kabupaten Timor Tengah Utara, pasukan penjaga perbatasan bersama warga setempat mengibarkan bendera Merah Putih di batas antara dua negara tersebut.

Sebelum dikibarkan, bendera berukuran 4×6 meter itu diarak sejauh 5 kilometer dari Kantor Camat Bikomi Utara melintasi jalan sabuk Merah perbatasan hingga berakhir di puncak sebuah bukit tempat bendera itu dikibarkan pada Senin (14/8) kemarin.

Parade perarakan diikuti sebanyak 700 orang peserta yang terbagi dalam 29 regu, terdiri dari peserta drumband dari SMKN Swarna Wisata Bikomi Utara dan SMP Xaverius Kefamenanu, Linmas pengusung bendera Merah Putih, Tingkat Sekolah Dasar (SD) se-kecamatan Bikomi Utara sebanyak 8 regu, Tingkat SMP se-kecamatan Bikomi Utara sebanyak 4 regu, SMA/SMK Se-Kecamatan Bikomi Utara, PGRI, Perangkat Desa dan BPD se-kecamatan Bikomi Utara sebanyak 9 regu, serta ASN Kecamatan.

Baca Juga :  Ketua DPD RI Dukung Pencarian Bibit Sepakbola dari Kalangan Santri
Merah Putih Berkibar Di Batas Negara
Merah Putih Diarak Sejauh 5 Kilometer

Plt. Administrator PLBN Napan, Maria Fatima Rika,S.STP menyampaikan, pengibaran Bendera Merah putih tersebut atas inisiatif dan kesadaran bersama masyarakat perbatasan RI-RDTL serta kerjasama yang baik antara sesama komponen dan stakeholder diantaranya, BNPP unit kerja PLBN Napan, Camat Bikomi Utara, Pemerintah Daerah Kabupaten TTU melalui badan Kesbangpol Kabupaten TTU, Kodim 1618/TTU, Satgas Pamtas RI-RDTL, Polri dan unsur lainnya.

“Kegiatan ini atas inisiatif dan kesadaran bersama sebagai warga bangsa Indonesia di wilayah perbatasan RI-RDTL”,ujar Rika sapaan akrab Maria Fatima Rika.

Rika menuturkan, PLBN Napan merupakan kawasan perbatasan negara yang selalu hadir sebagai serambi depan dan selalu siap menjaga serta mempertahankan keutuhan wilayah NKRI.

Hal ini, imbuh Rika menunjukkan eksistensi keberadaan PLBN Napan sebagai zona pelayanan pintu masuk dan keluar negara yang siap untuk menjalankan fungsi custom imigrasi dan karantina.

“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan semangat juang dan keberanian dalam menghadapi tantangan serta tak gentar melangkah maju untuk menjaga kedaulatan negara serta meningkatkan jiwa patriot dan kesadaran masyarakat dalam kehidupan berbangsa dan bernegara”,imbuh Rika.

Sementara itu, Bupati TTU, Drs. Juandi David dalam sambutannya mengapresiasi kegiatan pemancangan bendera raksasa tersebut.

Baca Juga :  Sembelih 10 Ekor Sapi, Brimob Bone Bagi-bagi Daging Kurban Untuk Warga

Ia mengatakan, berkaitan dengan peringatan HUT RI ke-78, pemancangan bendera merah putih memiliki tujuan untuk memperkokoh semangat nasionalisme dan patriotisme, semangat untuk menjaga persatuan dan kesatuan dan semangat untuk rela berkorban bagi bangsa dan negara.

Menurutnya, nilai-nilai inilah yang harus didengungkan lebih kuat karena saat ini rongrongan atau upaya memecah bangsa ini semakin kuat dan nyata saat ini infiltrasi untuk memperlemah sebuah bangsa dilakukan dan merusak semangat nasionalisme, patriotisme dan nilai-nilai keperawanan lainnya yang dilakukan melalui media komunikasi yang ada.

Bupati TTU berharap kegiatan ini menjadi pemantik bagi semua pihak untuk menjaga persatuan dan kesatuan serta keutuhan negeri ini dengan cara yang sederhana dan kecil misalnya para pelajar tekun dan disiplin dalam belajar, para petani bekerja dengan giat, para aparat sipil negara melayani dengan hati yang ikhlas.

“Saya yakin dengan hal-hal kecil yang kita lakukan akan berdampak luas dan dengan sendirinya memperkokoh NKRI yang kita cintai ini,”harapnya.

Ikuti Zonanusantara.com untuk mendapatkan informasi terkini.
Klik WhatsApp Channel & Google News

Related posts