PT Pertamina Trans Kontinental Raih Prestasi Gemilang dalam IDIA Awards 2023

Pt Pertamina Trans Kontinental Raih Prestasi Gemilang Dalam Idia Awards 2023_Zonanusantara.com
Istimewa
DPRD BONE
Sosmed-Whatsapp-Green
Zonanusantara.com Hadir di WhatsApp Channel
Follow

JAKARTA – PT Pertamina Trans Kontinental (PTK) meraih kejayaan dalam Indonesia Digital Innovation and Achievement (IDIA) Awards 2023 yang diselenggarakan oleh Business Asia Magazine, dengan mendapatkan tiga penghargaan bergengsi.

Acara tersebut berlangsung pada Kamis (8/11) di Jakarta Pusat, didukung oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika.

Prestasi gemilang PTK mencakup tiga kategori, yaitu Best Overall Digital Innovation and Achievement 2023, Best Digital GCG And IoT Implementation 2023 In Maritime Logistic, dan Best Chief Executive Officer (CEO) Indonesia Digital Innovation And Achievement Of The Year 2023 untuk Direktur Utama PTK, I Ketut Laba.

Dewan Juri IDIA Awards 2023 memberikan apresiasi kepada PTK karena berhasil menjalankan transformasi digital yang memberikan dampak besar dalam pengambilan keputusan strategis manajemen, berkat penggunaan data real-time yang efektif.

Baca Juga :  PTK Kantongi Fasilitas Kredit Rp279,27 Miliar dari Bank Mandiri
Pt Pertamina Trans Kontinental Raih Prestasi Gemilang Dalam Idia Awards 2023_Zonanusantara.com
Istimewa

I Ketut Laba, Direktur Utama PTK, dalam penerimaan penghargaan menyampaikan apresiasi terhadap dedikasi tim manajemen dan perwira PTK dalam mendukung dan mengimplementasikan transformasi digital. Salah satu inovasi unggulan yang membawa PTK meraih penghargaan adalah aplikasi Executive Dashboard, sebuah platform web yang menampilkan informasi kinerja keuangan secara detail.

“Aplikasi Executive Dashboard menjadi latar belakang diraihnya penghargaan tersebut. Ini merupakan inovasi yang terus berkembang, menjangkau seluruh Direktorat di PTK,” jelas I Ketut Laba. Selain itu, PTK juga aktif melakukan inovasi digital, termasuk Digitalisasi Smart Port, Virtual Training, dan implementasi Internet of Things (IoT) melalui Transko Condition Monitoring System (TCMS) untuk mendukung maintenance kapal.

Langkah-langkah transformasi digital PTK bertujuan meningkatkan efektivitas pengelolaan perusahaan, mempercepat proses bisnis, dan meningkatkan pelayanan kepada pelanggan. Hal ini juga tercermin dalam sertifikat ISO 27001:2013 Information Security Management System yang berhasil diraih PTK, menunjukkan komitmen mereka terhadap keamanan informasi dalam mendukung layanan teknologi informasi untuk sektor maritim, pengiriman, dan logistik.

Baca Juga :  Maklumat Kapolri Larang Konten FPI di Medsos, FWJ Sependapat dengan Dewan Pers

I Ketut Laba menutup sambutannya dengan menyatakan, “Perubahan dan disrupsi merupakan tantangan bagi kami untuk terus berinovasi dan beradaptasi. Kami berkomitmen untuk menjaga inovasi teknologi di PTK agar dapat memberikan nilai tambah kepada pelanggan dan stakeholder, serta membawa kebaikan bagi perusahaan.” Prestasi ini membuktikan eksistensi PTK sebagai penyedia terbaik di industri mereka.

Ikuti Zonanusantara.com untuk mendapatkan informasi terkini.
Klik WhatsApp Channel & Google News
Dprd Bone

Related posts