KUPANG – Kabar menggembirakan bagi siswa di Kupang, Nusa Tenggara Timur. Bagi siswa berprestasi masuk sekolah favorit tanpa melalui tes. Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang, Drs Dumuliahi Djami, MM, Jumat, (5/5/2023).
Menurutnya,prestasi individual ektra kurikuler yang diraih siswa Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama yang pernah mengikuti berbagai lomba tingkat daerah dan nasional, menjadi syarat dan rekomendasi untuk masuk sekolah-sekolah favorit di Kota Kupang, tanpa seleksi dan atau testing.
“Siswa yang meraih prestasi secara individual (bukan kelompok) dalam kegiatan ekstra kurikuler di berbagai lomba jenis seni, musik, olahraga dan aktivitas pengembangan diri dan karakter lainnya, saya rekomendasikan ke sekolah-sekolah lanjutan tanpa seleksi saat penerimaan siswa baru,” katanya.
Kadis Dumul Djami mengatakan hal tersebut dihadapan para kepala sekolah, guru dan siswa usai memimpin upacara pada puncak Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2023 tingkat Kota Kupang, yang diselenggarakan oleh Badan Pengurus Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) SD/MI di SD Inpres Liliba.
Penegasan ini, kata mantan Kasat Polisi Pamong Praja Kota Kupang itu, sebagai bentuk motivasi dan dorongan kepada sekolah dan para siswa/siswi untuk pro-aktif mengembangkan diri dan semangat meraih prestasi guna menunjang kualitas personal ke depan.
“Ya dibidang olahraga seperti bela diri, musik seperti menyanyi solo, seni seperti puisi, pidato dan atraksi-atraksi perorangan lainnya yang dibuktikan dengan sertifikat dan piala atau bukti autentik lainnya, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kot Kupang, akan merekomendasikan untuk masuki jenjeng pendidikan lanjut seperti SMPN1,2,6,20 dan sekolah lainnya yang menjadi kewenangan Dinas P dan K Kota Kupang,” katanya.
Hadir pada kesempatan itu, Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) SDI Liliba, Yohanes Jogo Tukan dan para guru, tenaga kependidikan, para siswa dari SDI Liliba dan SD Angkasa.
Undangan dari SKPD P dan K dan OPD Kota Kupang, Pejabat dari Ketua dan Pengurus K3S, Pejabat dari Kecamatan Oebobo, Lurah Liliba, Viktor a. Makoni, Ketua LPM Liliba, Apolonius Nurak, Bhabinkamtibmas Liliba, Bripka Andy Non, Babinsa TNI AU, Serka Benny Steven Nggili.
Ketua Komite SDI Liliba, Junus A Lim dan pengurus, Ketua RT02/RW13 Liliba, Fernando Anoit, Tokoh Masyarakat dan Agama, Pimpinan TNI dan Polri setempat serta tamu dan undangan lainnya