
KEFAMENANU,- Cabang Olahraga Tarung Drajat Kabupaten Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur menyiapkan sembilan atlet untuk bertarung di pekan olahraga provinsi.
Pelatih utama cabang olahraga Tarung Derajat Kabupaten Timor Tengah Utara, Sebastianus Abi, mengatakan
hal ini ketika menyelenggarakan ujian kenaikan tingkat bagi para atlet Tarung Derajat sebagai persiapan untuk kegiatan pekan olahraga profinsi (porprov) bulan Oktober.
“Untuk Porprov f kita siapkan sembilan atlet untuk mengisi sembilan kelas, diantaranya yakni kelas 45 kg – 55,1 kg sampai kelas bebas 75 kg – 80 kg,”ujar Sebastianus Abi, Minggu lalu.
Dijelaskan olahraga Tarung Derajat merupakan salah satu seni bela diri praktis. Olahraga ini kata dia memiliki lima unsur daya gerak yaitu, kekuatan, kecepatan, ketepatan, keberanian dan kesulitan.
Ciri-ciri olahraga ini lanjutnya adalah pergerakan anggota tubuh yang rasional sebagai manifestasi reaksi cepat dari pembelaan diri. Tidak hanya memiliki nilai seni, namun Tarung Derajat juga memiliki banyak pesan moral, salah satunya adalah back to akhlak.
“Saat ini kami lagi mencari bibit-bibit atlet yang tangguh yang dipersiapkan Dalam berbagai even di tingkat Propinsi dan Nasional,”pungkasnya.
Untuk diketahui cabor ini belum lama ini menyelenggarakan ujian kenaikan tingkat bagi puluhan atlet di TTU. Ujian tersebut disebut kenaikan tingkat kurata I, II dan III. Kurata keoanjangan dari Kuat Berani dan Tangkas.