Terima Kunjungan Sekjen PPP, Marzuki Mustamar Pasang Target

IMG 20220326 174353 - Zonanusantara.com
Foto Toski D
IMG 20220326 174353 - Zonanusantara.com
Foto Toski D

MALANG- KH Marzuki Mustamar menargetkan PPP bisa meraih kursi di legislatif, dari setiap daerah pemilihan (dapil). Target tersebut disampaikan saat menerima kunjungan Sekjen DPP PPP, Arwani Thomafi, Sabtu (26/3).

Sekjen PPP ke Malang, menghadiri acara tasyakuran, hari ulang tahun PPP yang ke 49, yang akan digelar di Pondok Pesantren Al Hikam, Kota Malang, Minggu, besok.

Read More

“Saya berharap Caleg-caleg dari PPP di setiap dapil bisa duduk jadi anggota DPRD Kota/Kabupaten, dan Provinsi, bahkan DPR RI,” ucap KH Marzuki.

Baca Juga :  Ayo Gagal Berkompetisi di Pilkada TTU

Pengaruh Ponpes Sabilurrosyad Gasek Kota Malang ini pun berharap pemilu 2024 tetap menjaga keutuhan NKRI. Karena itu, ketua PWNU Jatim ini berpesan, agar para caleg, akan maju dalam pemilu 2024, untuk selalu menjunjung tinggi menjaga keutuhan NKRI.

“Untuk para celag yang maju, jangan selalu membawa nama pribadi, bawalah nama partai (PPP) untuk kebutuhan,” pesannya.

Sekjen PPP, Arwani Thomafi, berjanji akan membantu semua dapil untuk memahami bagaimana berkampanye dengan mudah. Ia pun berharap, seperti yang diinginkan KH Marzuki Mustamar, agar PPP kembali berjaya seperti Pemilu 1999 dan 2004.

“Kita akan ajak semua kader supaya bisa melakukan kerja elektoral dengan langkah tepat. Kerja yang membangkitkan, mengajak, beruntun, dan kontinu insyaallah kita bisa mengembalikan marwah PPP pada puncak kejayaan,” pungkasnya.

Baca Juga :  Senator asal Sulsel Kompak Mendukung Perjuangan LaNyalla Mattalitti Menghapus PT 20 Persen

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *