Amanah Baru di Ujung Tahun, H. A. Yusuf Nahkodai Bappeda Bone untuk Wujudkan Maberre

Amanah Baru Di Ujung Tahun, H. A. Yusuf Nahkodai Bappeda Bone Untuk Wujudkan Maberre

BONE– Pergantian tahun 2025 menjadi momentum penting dalam perjalanan birokrasi Pemerintah Kabupaten Bone. Di Aula Lateya Riduni, Rabu, 31 Desember 2025, H. A. Yusuf, SIP., MH resmi mengemban amanah baru sebagai Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Bone.

Sebelumnya menjabat sebagai Asisten Bidang Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Bone, H. A. Yusuf dilantik dan diambil sumpah/janjinya langsung oleh Bupati Bone H. Andi Asman Sulaiman, S.Sos., MM. Prosesi tersebut turut disaksikan Wakil Bupati Bone Dr. H. Andi Akmal Pasluddin, MM, bersama jajaran pejabat pimpinan tinggi pratama, administrator, pengawas, dan pejabat fungsional lingkup Pemkab Bone.

Pelantikan ini bukan sekadar rotasi jabatan, tetapi menjadi penegasan komitmen pemerintah daerah dalam memperkuat arah pembangunan yang terencana, terukur, dan berkelanjutan. Bappeda sebagai motor utama perencanaan pembangunan memegang peran strategis dalam menerjemahkan visi dan misi kepala daerah ke dalam kebijakan dan program nyata.

Baca Juga :  Remas Annur BMW Malang, Gelar Baksos di Kalipare

Usai pelantikan, H. A. Yusuf menegaskan bahwa jabatan yang diamanahkan kepadanya merupakan tanggung jawab besar yang harus dijalankan dengan penuh integritas dan dedikasi.

“Ini adalah amanah dari Bupati Bone yang wajib saya emban dengan sebaik-baiknya. Bappeda merupakan ujung tombak perencanaan pembangunan daerah. Dari sinilah arah pembangunan Bone ditentukan,” ungkapnya.

Ia menambahkan, kehadiran Bappeda harus mampu menjawab dan mengakselerasi visi misi Bupati Bone, yakni Maberre (Mandiri, Berkeadilan, dan Berkelanjutan). Menurutnya, perencanaan yang kuat dan berpihak pada kebutuhan masyarakat menjadi kunci utama mewujudkan Bone yang lebih maju.

Dengan pengalaman birokrasi yang matang, H. A. Yusuf diharapkan mampu mengonsolidasikan seluruh perangkat daerah, menyinergikan program lintas sektor, serta memastikan setiap perencanaan pembangunan benar-benar berdampak bagi kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga :  Kurangi Emisi Karbon, Tunas Artha Pratama Teken MoU dengan Perusahaan Asal Taiwan

Pelantikan di penghujung tahun ini pun menjadi simbol harapan baru, bahwa pembangunan Kabupaten Bone ke depan akan semakin terarah, berkeadilan, dan berkelanjutan di bawah kepemimpinan yang solid dan perencanaan yang visioner. (*)

Tetap Terhubung
Ikuti Zonanusantara.com untuk mendapatkan informasi terkini.

Related posts