Camat Markus Nesse Wajibkan Aparatur dan Tokoh Desa Hadiri Upacara Kemerdekaan 17 Agustus

Camat Markus Nesse Wajibkan Aparatur Dan Tokoh Desa Hadiri Upacara Kemerdekaan 17 Agustus

KEFAMENANU,- Camat Bikomi Tengah, Kabupaten Timor Tengah Utara, Markus Nesse, menyerukan kepada seluruh warga Kecamatan Bikomi Tengah agar turut serta menghadiri upacara Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada Minggu, 17 Agustus 2025, di Lapangan Kantor Camat Bikomi Tengah.

“Semua kepala desa beserta staf, ketua dan anggota BPD, serta kepala sekolah dan guru SD, SMP, dan SMA Wajib Hadir,” terang Markus Nesse kepada wartawan pada Kamis (14/8).

Selain itu, Camat meminta agar setiap desa mengutus perwakilan tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan tokoh perempuan untuk ikut ambil bagian dalam rangkaian perayaan. Hal ini sekaligus menjawab arahan Bupati mengenai pemasangan bendera Merah Putih dan umbul-umbul, yang kini sudah terpasang merata di rumah, sekolah, serta kantor desa sejak 1 Agustus hingga 30 Agustus 2025.

Baca Juga :  PLBN Wini Siap Antisipasi Lonjakan Pelintas Pasca Alih Bandara Dili ke Oecusse

Markus menambahkan, seluruh sembilan desa di Kecamatan Bikomi Tengah diwajibkan mengikuti upacara puncak di lapangan kantor camat.

“Kami juga sepakat menggelar misa syukuran pada Jumat, 15 Agustus di Kapela Oenenu, yang melibatkan kepala desa, staf, BPD, dan masyarakat setempat. Keesokan harinya, tepatnya Sabtu, 16 Agustus, akan diadakan pawai obor yang turut dihadiri unsur kepala desa, staf, BPD, dan seluruh guru di kecamatan,” tambahnya.

Puncak semarak perayaan akan dimeriahkan oleh Linmas, yang akan bergabung dalam satu barisan per desa.

“Dua anggota Linmas ditugaskan menjaga keamanan, sementara delapan lainnya mengikuti barisan upacara,” tutup Camat.

Related posts