BONE– Pemerintah Kabupaten Bone kembali menegaskan komitmennya dalam menghadirkan pembangunan yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat. Hal tersebut ditandai dengan peresmian peningkatan jalan lingkungan dan rehabilitasi drainase oleh Bupati Bone H. Andi Asman Sulaiman, S.Sos., MM, Sabtu, 10 Januari 2026.
Peresmian dilakukan secara simbolis melalui pengguntingan pita di Jalan HOS Cokroaminoto, tepatnya di samping SMAN 13 Bone, Kelurahan Macanang, Kecamatan Tanete Riattang Barat. Rangkaian kegiatan kemudian berlanjut di Jalan Dewantoro STM Kompleks Tator, Kelurahan Macege, dan berakhir di Perempatan Jalan Sungai Musi dan Sungai Kapuas, Kelurahan Ta, Kecamatan Tanete Riattang.
Bupati Bone menegaskan bahwa peningkatan jalan lingkungan dan rehabilitasi drainase ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam menjawab kebutuhan dasar masyarakat, khususnya terkait aksesibilitas dan lingkungan permukiman yang layak.
“Pembangunan ini bukan sekadar proyek fisik, tetapi bentuk kehadiran nyata pemerintah di tengah-tengah masyarakat. Jalan yang baik dan drainase yang berfungsi dengan baik akan menunjang aktivitas warga, meningkatkan kenyamanan, serta mencegah terjadinya genangan dan banjir,” ujar Bupati.
Bupati juga mengajak masyarakat untuk turut menjaga dan merawat hasil pembangunan yang telah direalisasikan. Menurutnya, keberlanjutan manfaat pembangunan sangat bergantung pada kepedulian bersama.
“Apa yang sudah dibangun mari kita jaga bersama-sama. Pemerintah dan masyarakat harus berjalan seiring agar manfaatnya bisa dirasakan dalam jangka panjang,” tegasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perumahan, Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Bone, Budiono, S.Sos., M.Si, menjelaskan bahwa kegiatan yang diresmikan merupakan bagian dari Program Permukiman, khususnya peningkatan kualitas kawasan permukiman kumuh dengan luas di bawah 10 hektare.
Program tersebut dilaksanakan melalui sub kegiatan Pelaksanaan Peremajaan Kawasan Permukiman Kumuh dengan total anggaran Rp6.759.621.132. Kegiatan ini meliputi pembangunan jalan lingkungan sebanyak 33 titik yang tersebar di tiga kecamatan dalam kota dengan total volume 4.510,28 meter, serta rehabilitasi drainase sebanyak 14 titik dengan volume 1.596,15 meter.
Selain itu, juga dilaksanakan Program Peningkatan PSU (Prasarana, Sarana, dan Utilitas Umum) melalui kegiatan Penyelenggaraan PSU Perumahan untuk menunjang fungsi hunian. Program ini menelan anggaran Rp6.389.527.145, mencakup pembangunan jalan lingkungan 59 titik di 24 kecamatan di luar kota dengan volume 6.094,25 meter, serta pembangunan dan rehabilitasi drainase 4 titik dengan volume 559,6 meter.
“Total keseluruhan anggaran yang dialokasikan untuk dua program tersebut mencapai Rp13.149.148.277,05. Seluruh kegiatan telah selesai dilaksanakan dan siap dimanfaatkan oleh masyarakat,” jelas Budiono.
Dengan peresmian ini, Pemerintah Kabupaten Bone berharap kualitas lingkungan permukiman semakin baik, akses antarwilayah semakin lancar, serta kesejahteraan masyarakat terus meningkat seiring dengan pemerataan pembangunan yang berkeadilan. (*)






