KEFAMENANU,- Kepala Bank NTT Cabang Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur, Adi M. Pontus, menghadiri kegiatan pencanangan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio bagi anak usia 0 bulan sampai 7 tahun.
Bupati TTU Drs.Juandi David membuka secara resmi kegiatan yang diselenggarakan Dinas Kesehatan daerah setempat di Kantor Camat Kota Kefamenanu, Selasa (23/7/2024).
PIN Polio adalah sebuah program yang bertujuan untuk memberikan vaksin Polio untuk mencegah dan memutus rantai penyebaran virus Polio yang menyebabkan kelumpuhan pada anak.
Pencanangan PIN Polio dijadwalkan memulai tanggal 23 Juli sampai 29 Juli 2024 yakni di Puskesmas, Posyandu dan sekolah akan menyasar 44.138 anak di Kabupaten TTU.
Selain menghadiri pembukaan kegiatan tersebut, Kepala Bank NTT Cabang Kefamenanu juga menyaksikan pemberian vaksin Polio yang diberikan Bupati TTU dan pada medis hingga selesai.
Hadir pada kesempatan itu, Asisten II Setda TTU, Bernadinus Totnai, Kepala Dinas Kesehatan TTU, Robertus Tjeunfin, Kepala Bank NTT Cabang Kefamenanu, Adi M. Pontus, Kasubag TU Kemenag Agama, Yosef Kainio, perwakilan Polres TTU dan Perwakilan Kodim 1618/TTU serta undangan lainnya.