Launching Launching Media Center SIMA, Ini Harapan Wali Kota Malang

Launching Launching Media Center Sima, Ini Harapan Wali Kota Malang

Kota Malang – Untuk mempermudah akses informasi tentang informasi seputar penyelenggaraan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Jawa Timur, Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat melaunching media center SIMA, Rabu (25/6/2025).

Media Center SIMA yang diambil diambil dari nama maskot Porprov IX Jatim Kota Malang ini nantinya akan digunakan sebagai pusat data dan informasi seputar penyelenggaraan Porprov IX Jawa Timur, dan ditempatkan di aula Balai Kartini Kota Malang.

“Saya tadi juga sekaligus melaunching media center SIMA (Singo Malang),” ucap Wahyu, saat dikonfirmasi awak media.

Di dalam media center SIMA, terdapat sejumlah fasilitas yang dapat digunakan oleh awak media untuk menunjang dalam menjalankan aktivitas jurnalisnya. Seperti sejumlah perangkat komputer dan juga instalasi pemancar radio.

“Ini kita berikan semua fasilitas kepada semua media untuk bisa memanfaatkan media center ini,” imbuh Wahyu.

Baca Juga :  Breaking News! Plaza Malang Kebakaran

Pada kesempatan tersebut, dirinya juga menjajal sejumlah perangkat komputer yang telah disediakan. Selain itu ia juga sempat berkomunikasi dengan pengurus radio antar penduduk Indonesia (RAPI) yang turut standby di Media Center SIMA.

“Tadi sudah kita coba juga beberapa peralatannya dan alhamdulillah sangat lancar sekali,” kata Wahyu.

Lokasi Media Center SIMA ini berdekatan dengan lokasi Galeri Mbois. Galeri Mbois sendiri merupakan salah satu venue yang disediakan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Malang bagi para pelaku UMKM yang akan memasarkan produknya pada event Porprov IX Jatim.

“Hari ini untuk Galeri Mbois yang ada di Gedung Kartini ini memang kita manfaatkan untuk melayani terkait media center. Media centernya kita letakkan di Gedung Kartini ini,” jelas Wahyu.

Di dalam Galeri Mbois, terdapat berbagai produk UMKM asli Kota Malang. Harapannya, ajang Porprov IX Jawa Timur juga turut berdampak pada menggeliatnya perekonomian di Kota Malang, salah satunya melalui UMKM.

Baca Juga :  BRI Cabang Kefamenanu Bantu Tekan Stunting Lewat Bantuan Alkes Dan BMT

Di Galeri Mbois juga tersedia official merchandise, UMKM Kota Malang juga ada, termasuk juga dengan kulinernya. Jadi mereka datang ke media center tidak perlu jauh jauh bisa langsung manfaatkan Galeri Mbois,” tutur Wahyu.

Apalagi, dalam gelaran Porprov IX Jawa Timur ini, Pemkot Malang menargetkan untuk dapat meraih empat sukses. Yakni sukses penyelenggaraan, sukses prestasi, sukses dampak ekonomi dan sukses administrasi.

“Karena saya ingin Kota Malang tuan rumah, ada multi player effect yang dirasakan, terutama terkait dengan UMKM yang ada di Kota Malang,” pungkas Wahyu.

Tetap Terhubung
Ikuti Zonanusantara.com untuk mendapatkan informasi terkini.

Related posts