Tim Voli Putra  UIBU Pertahankan Mahkota Juara

Tim Voli Putra  Uibu Pertahankan Mahkota Juara
Foto dok. UIBU
DPRD BONE
Sosmed-Whatsapp-Green
Zonanusantara.com Hadir di WhatsApp Channel
Follow

SURABAYA  – Mahkota juara kompetisi bola voli antar perguruan tinggi tetap dipertahankan tim voli putra  Universitas Insan Budi Utomo (UIBU) usai melibas tim tangguh dari Universitas Negeri Malang (UM) dengan skor 3-1, Sabtu (20/07/2024).

Dengan kemenangan ini tim besutan pelatih Moh Ali Muarifuddian kembali juarai turnamen bergengsi Ubaya League 2024. Sebagai juara bertahan, tim voli Universitas IBU menunjukkan performa luar biasa. Meskipun kekuatan didominasi oleh pemain-pemain baru yang berpotensi. Perpaduan antara semangat juang dan kemampuan teknis yang dimiliki oleh para pemain muda yang dikomandoi kapten Gideon Bayu ini, menjadi kunci keberhasilan tim dalam partai final untuk kali kedua.

Sempat tertinggal pada set pertama,mampu bangkit dan menyamakan kedudukan pada set kedua. Tim yang direkrut dari mahasiswa angkatan 2020-2023 ini, menyelesaikan game terakhir dengan melatih juara.

Baca Juga :  Komisi IV DPRD Kabupaten Malang Minta Pemerintah Perhatikan Keluhan KONI

Perlawanan cukup sengit. tim dari Universitas Negeri Malang menunjukkan permainan dengan tempo tinggi. Namun tim UIBU masih jauh lebih unggul. Pada detik – detik akhir di set ketiga, tim Universitas IBU selalu mendominasi permainan dan menyudahi harapan lawan dengan skor 3-1 untuk kemenangan UIBU.

Keberhasilan tim tentunya tak terlepas dari perhatian dan dukungan dari pimpinan universitas, terutama dari Rektor UIBU, Dr. Nurcholis Sunuyeko, MSi, sangat berperan dalam pencapaian ini. Dalam pernyataannya, Sam Rektor menyampaikan,

“Saya sangat bangga dengan tim voli UIBU yang berhasil mempertahankan gelar juara pada Ubaya League 2024. Dukungan dan semangat dari seluruh sivitas akademika, terutama para pemain muda yang penuh potensial, telah membawa tim hingga ke titik juara dan ini untuk menginspirasi mahasiswa lainnya,” kata Sam Rektor bangga.

Baca Juga :  Buka Kejuaraan Karate Champhionship 1 st Wali Kota Cup, Ini Harapan Ketua KONI Kota Batu

Meskipun disibukkan dengan berbagai pertandingan membela tim daerah masing-masing, lanjut Sam Rektor, para pemain tetap bersemangat membela kampus. Hal ini menunjukkan komitmen tinggi mereka untuk memberikan yang terbaik bagi Universitas IBU.

Dengan semangat dan dukungan penuh dari universitas, tim voli UIBU mampu mempertahankan gelar juara di Ubaya League 2024.

“Semoga pencapaian ini dapat menjadi inspirasi bagi seluruh mahasiswa untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama almamater,” pungkas Sam Rektor. (**)

Ikuti Zonanusantara.com untuk mendapatkan informasi terkini.
Klik WhatsApp Channel & Google News
Dprd Bone

Related posts