Cabor Gantole Kabupaten Malang On Fire, Siap Terbang di Porprov IX Jatim 2025

Cabor Gantole Kabupaten Malang On Fire, Siap Terbang Di Porprov Ix Jatim 2025
Sosmed-Whatsapp-Green
Zonanusantara.com Hadir di WhatsApp Channel
Follow

Kabupaten Malang – Cabang Olahraga (Cabor) gantole Kabupaten Malang dalam kondisi performa prima atau on Fire dan siap terbang di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Jawa Timur (Jatim) 2025.

Hal itu dilontarkan Ketua Cabor Gantole Kabupaten Malang, Mustopa, meski harus bertanding di Kabupaten Jember.

Menurut Mustopa, saat ini para atlet Gantole Kabupaten Malang tengah menjalani program latihan intensif dan menunjukkan progres signifikan dalam hal teknik, stamina, serta mental bertanding.

“Para atlet Gantole sangat antusias menuju prestasi di Porprov IX Jatim 2025, saat ini dalam kondisi on fire atau prima,” ucapnya, saat dikonfirmasi awak media, Senin (19/5/2025).

Baca Juga :  Cabor MPI Bakal digelar di Lanud Abd Saleh, Ini Penjelasan Danlanud

Mustopa menjelaskan, dalam Porprov IX Jatim 2025 mendatang, pihaknya menargetkan dua medali emas dari para atlet terbaiknya.

“Kita optimis bisa raih satu medali emas, meski targetnya dua medali emas, atlet unggulan kami satu tidak bisa ikut akibat regulasi,” jelasnya.

Dalam Porprov IX Jatim 2025, lanjut Mustopa, gantole Kabupaten Malang akan menerjunkan sebanyak lima atlet.

“Nanti (di Porprov IX Jatim), kami mengikutkan lima atlet, tiga atlet di perorangan dan dua di beregu,” tegasnya.

Sebagai informasi, meski gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Jatim 2025 akan dipusatkan di Malang Raya, yang akan digelar pada 27 Juni hingga 5 Juli 2025.

Namun, untuk Cabor gantole yang mengandalkan kekuatan angin tersebut, Kabupaten Jember mendapat kehormatan menjadi tuan rumah untuk cabang olahraga gantole.

Ikuti Zonanusantara.com untuk mendapatkan informasi terkini.
Klik WhatsApp Channel & Google News

Related posts